Wahyudi Thamrin

Anggota DPRD Sumbar Dorong JPKP Terus Kawal Pembangunan di Daerah



Limapuluh Kota,-Anggota DPRD Sumbar dari Fraksi Golkar, Safaruddin Datuak Bandaro Rajo mendorong agar Jaringan Pendamping Kebijakan Pemerintah (JPKP) untuk terus  melakukan pendampingan dan pengawasan terhadap pembangunan daerah.

Hal itu dikatakan Safaruddin saat melakukan pertemuan dengan pengurus DPD JPKP Kabupaten Limapuluh Kota, baru-baru ini. “Pembangunan didaerah harus dikawal dan didampingi terus. Sehingga masyarakat mengetahui pembangunan yang sedang terjadi daerahnya sendiri,”terang Safaruddin.

Baca Juga: Irfendi Arbi Akui Perantau Pangkalan Telah Banyak Berkontribusi Terhadap Nagari

Menurut Ketua DPD Golkar Limapuluh Kota itu, kehadiran organisasi kemasyarakatan sangat penting terhadap pembangunan daerah. Sehingga pembangunan didaerah terencana dan terlaksana dengan baik. “Dengan adanya JPKP, transparansi pembangunan bisa tercipta. Ini penting, sehingga pembangunan berjalan dengan baik,”ucapnya lagi.

Mantan Ketua DPRD Kabupaten Limapuluh Kota menilai, JPKP merupakan salah satu organisasi kemasyarakat yang ditempati oleh orang-orang hebat Limapuluh Kota. “JPKP juga diharapkan bisa mengawal, mengawasi dan memantau pembagian BLT dalam rangka penanggulangan Covid-19. Ini juga perlu diawasi bersama sehingga bantuan tepat sasaran,”kata Safaruddin. (tim/rel)