Masjid Darul Iman Jorong Guguak Dikunjungi Tim Safari Ramadhan Pemprov Sumbar


Limapuluh Kota,SalingkaLuak.com,- Kehadiran tim Safari Ramadhan Pemprov Sumatera Barat yang dipimpin langsung oleh Wakil Gubernur Audy Joinaldy ke Masjid Darul Iman Jorong Guguak, Nagari Guguak VIII Koto pada hari kamis 14 maret 2024 tidak terlepas dari peran sosok muda yang kini juga telah menjadi Caleg DPRD Kab. Limapuluh Kota terpilih dari Partai PPP yakni Taufik Hidayatullah Ihsan.

Taufik sudah jauh-jauh hari merekomendasikan kepada Pemprov dan kepada Wakil Gubernur Sumbar secara personal yang merupakan seniornya di partai berlambang Ka'bah agar Tim Safari Ramadhan Pemprov Sumbar bisa berkunjung ke Guguak VIII Koto. 

Setelah merekomendasikan beberapa Masjid yang ada di Guguak VIII Koto untuk dikunjungi, akhirnya Pemprov memutuskan untuk hadir di Masjid Darul Iman yang terletak di Jorong Guguak tempat tokoh muda Limapuluh Kota ini lahir.

Bukan hanya sekedar berkunjung, akan tetapi berbagai bantuanpun turut dikucurkan. Berupa rehap rumah sebesar dua puluh lima juta rupiah untuk Ibu Eva Yulia Mesra, bantuan pembangunan Masjid sebesar limapuluh juta rupiah yang kemudian ditambah sepuluh juta rupiah dari Bank Nagari. Total delapan puluh lima juta rupiah dana yang diberikan serta ditambah bingkisan berupa Al-qur'an dan sarung.

Taufik Hidayatullah Ihsan yang biasa disingkat THI dalam sambutannya juga menyampaiakan ucapan terimakasih kepada Wakil Gubernur beserta rombongan yang telah memberikan banyak bantuan. Selain itu, THI juga berharap perhatian dari Pemprov Sumbar dan Pemda Limapuluh Kota untuk memerhatikan beberapa hal yang menjadi PR khususnya untuk Jorong Guguak. Santunan bagi guru TPA Masjid Darul Iman dan MDA Yapiguna, Ambulance Gratis, pembangunan tempat sholat id jorong Guguak, bantuan pendikan berupa beasiswa, irigasi dan pupuk bagi petani, modal usaha UMKM, penderita stunting dan apresiasi bagi kader Yandu, Lapangan Sepak Bola, dan support untuk kegiatan pemuda dan lansia menjadi topik yang disampaikan oleh pemuda peraih suara tertinggi di Nagari Guguak VIII Koto dan Kecamatan Guguak pada pileg lalu.

Wakil Gubernur yang pada tanggal 5 februari lalu juga hadir di Jorong Kubang Tungkek Nagari Guguak VIII Koto untuk menghadiri acara yang dilaksanakan THI, merasa tersanjung dengan sambutan masyarakat Guguak VIII Koto khususnya jamaah Masjid Darul Iman. Begitu juga dengan beberapa topik yang disampaikan oleh THI ditanggapi langsung oleh ketua DPP Partai PPP ini. "Untuak ambulance gratis, bisa kita minta kepada Bapak Dt. Pangeran yang sebentar lagi akan menjadi anggota DPRD Provinsi" Ujar Audy yang melihat Dt. Pangeran Anggota DPRD Limapuluh Kota fraksi PPP yang berhasil terpilih menjadi anggota DPRD Provinsi Sumbar turut hadir di Masjid Darul Iman.

"Terimakasih kita aturkan kepada Bapak Wakil Gubernur dan Pemprov Sumbar yang telah hadir di Jorong Guguak. Semoga tahun depan kita bisa kembali membawa tim Safari Ramadhan Pemprov ke Masjid-Masjid lainnya khususnya yang ada di Guguak VIII. Hanya dua Masjid yang dikunjungi Wagub di Limapuluh Kota dan Alhamdulilah salah satunya adalah Masjid yang berada di Guguak VIII Koto" Ujar THI pada awak media.