Sontak berita tersebut viral di dunia maya. Ragam komentar netijen berhamburan.
Pihak MNC Group yang diwakilkan oleh Syafril Nasution langsung bertemu dengan pihak Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) dan juga PSSI pada Minggu (28/4/2024) sore WIB.
Corporate Secretary MNC Group, Syafril Nasution, menegaskan tidak ada larangan nobar, hanya saja yang tidak diperbolehkan terkait adanya komersil dalam acara nonton bareng tersebut.
Dalam video singkat yang diunggah akun instagram sindonews, Syafril Nasution menjelaskan bahwa nobar yang dilarang adalah memungut bayaran kepada penonton nobar yang hadir, atau kegiatan lainnya seperti menerima sponsor atau memasang iklan diacara tersebut, terang Syafril Nasution.
Pada postingan sebelumnya di akun yang sama MNC News juga mengabarkan bahwa MNC Group memberikan kesempatan nobar non komersial piala Asia U-23.
Berikut tulisan/caption di akun sindonwes tentang dibolehkan nobar non komersial tersebut.
Timnas Indonesia U-23 kini telah masuk babak baru setelah berhasil melaju ke babak semifinal Piala Asia U-23 yang berlangsung di Qatar pada 15 April – 3 Mei 2024.
Ini merupakan sejarah baru bagi sepak bola Indonesia setelah tim besutan Shin Tae-yong tersebut melaju ke babak 4 besar usai menaklukan Korea Selatan melalui drama adu penalti pada Jum’at (26/04/2023) silam.
MNC Group selaku pemegang hak siar Piala Asia U-23, tentunya sangat bangga dan bahagia atas kesuksesan yang diraih Timnas U23. Dan melalui televisi free to air yang dimilik yakni RCTI, serta Vison+, terus memberikan dukungan dengan menghadirkan tayangan Piala Asia U-23 agar dapat disaksikan oleh seluruh masyarat Indonesia.
Oleh karena itu, MNC Group selaku pemegang hak siar, memberikan kesempatan kepada masyarakat yang ingin menyelenggarakan nonton bareng Timnas U-23, selama pergelaran nonton bareng tidak memungut biaya kepada para penonton atau pengunjung, serta tidak beriklan atau menerima sponsor dari pihak-pihak yang ingin mengambil keuntungan (Non-Komersil).
Mari kita terus dukung perjuangan para punggawa Garuda Muda agar bisa berprestasi lebih baik lagi di Piala Asia U-23. Selamat bertanding, semoga menoreh sejarah dengan menjadi juara Piala Asia U-23 tahun ini. Kami akan selalu mendukung mu!