Payakumbuh ---- Sebuah Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) terbakar jelang Sahur di Kota Payakumbuh, Minggu (23/3) sekitar pukul 02.00 WIB.
Mengetahui adanya kebakaran yang terjadi di SPBU Parik, tepatnya di Kelurahan Napar Kecamatan Payakumbuh Utara tersebut, Pemadam Kebakaran Kota Payakumbuh dengan sigap langsung bergerak ke lokasi kejadian.
Berdasarkan informasi yang berhasil dihimpun oleh media ini, api yang membesar tersebut melahap satu unit mobil truk BBM. Namun, beruntung tidak menjalar ke area stasiun pengisian yang berada di tengah-tengah SPBU. Karena cepatnya damkar datang, mobil truk berhasil diselamatkan sebelum habis oleh si jago merah.
Kasat Pol-PP dan Damkar Kota Payakumbuh Dony Prayuda melalui Kasi Ops Damkar, Eci kepada menyebutkan bahwa peristiwa kebakaran terjadi akibat pengisian BBM tangki truk. Saksi yang melihat api kemudian melaporkan dan langsung menghubungi Pemadam Kebakaran Kota Payakumbuh.
"Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini. Namun ada 1 buah truk terbakar. Untuk memadamkan api kami juga dibantu oleh armada damkar dari Kabupaten Limapuluh Kota," ujarnya. (FS)