Oknum ASN Bukittinggi Ditangkap Polisi Diduga Kasus Asusila, Ini Tanggapan BKPSDM

Bukittinggi, Salingkaluak.com,- Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kota Bukittinggi belum bisa berkomentar banyak terkait kasus asusila yang melibatkan oknum ASN pemko tersebut. 

Hal itu dikarenakan karena belum adanya surat resmi yang dilayangkan oleh pihak kepolisian kepada pemko Bukittinggi terkait kasus tersebut. 

Informasi tersebut dibenarkan oleh Kepala BKPSDM Kota Bukittinggi, Teddy Hermawan kepada media, Senin (17/3). 

Teddy mengatakan bahwa sampai saat ini pihaknya belum menerima surat dari kepolisian atas kasus yang menimpa pegawainya tersebut. 

"Sampai saat ini kami belum menerima surat resmi dari kepolisian atas kasus yang diduga melibatkan oknum ASN kami tersebut, " katanya

Tak hanya itu, Teddy juga belum bisa menyampaikan langkah dan sanksi yang akan diberikan pada ASN tersebut. 

"Ya apa lagi untuk sanksi, tentu kami belum bisa berkomentar sanksinya apa, karena itu tadi kami belum mengetahui status perkaranya seperti apa, " jelasnya. 

Sebelumnya diberitakan polisi mengamankan Oknum ASN pemko Bukittinggi akibat dugaan kasus asusil (rhy)

Selamat Atas Dilantiknya Bupati & Wakil Bupati 50 Kota

Selamat Atas Dilantiknya Bupati & Wakil Bupati 50 Kota